Menikmati suasana Kebun Binatang Bandung, sambil belajar dan bermain
BANDUNG-Kebun
binatang jadi tempat favorit untuk mengajak anak bermain sekaligus belajar
tentang satwa. Nah, akhir pekan ini orang tua bisa ajak keluarga bermain ke
Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo lohh.
Kebun Binatang Bandung
atau Bandung Zoo adalah objek wisata yang menghadirkan aneka flora, fauna, dan
spot foto Instagramable. Tempat ini cocok menjadi tempat rekreasi dan edukasi bareng
keluarga.
Jangan takut, Sulhan
Safii mengatakan, “untuk harga tiket masuk Kebun Binatang Bandung untuk hari
biasa Rp50.000, sedangkan untuk hari sabtu-minggu ataupun tanggal merah itu
Rp60.000”.
Kebun binatang ini sempat
tidak ramai selama covid, tetapi pada tahun ini memiliki kelonjakan pengunjung
karena banyaknya libur ditengah bulan ini, banyak keluarga yang berlibur dengan
melihat fauna dan satwa yang langka di kebun binatang ini.
Pengujung kebun binatang
Bandung ini sangat ramai pengunjung, tak heran juga meskipun sudah melalui masa
covid-19 kebun binatang ini masih banyak yang memang tertarik untuk melihat
hewan-hewan yang ada disana.
Tempat wisata Bandung terkenal ini berlokasi hanya 5
kilometer dari Alun-alun Bandung, dan dapat dicapai dalam waktu sekitar 16
menit. Terletak di belakang gedung Institut Teknologi Bandung (ITB), para
pengunjung bisa menggunakan peta digital untuk
menemukan rute terbaik.
“ kalo hari biasanya itu
dari 400 keatas, dan pada hari sabtu dan minggu itu bisa sampai 1000 atau 2000
lebih pengunjung. Bersyukur kita mengalami peningkatan setelah covid dan masih
bisa menyajikan wisata yang sehat bagi warga Bandung”, kata Sulhan Safii, Jumat
(10/05/2024).
Pak Sulhan mengatakan bahwa dikebun Binatang
ini terdapat hewan yang paling langka dan tidak orang ketahui bahwa itu langka,
dan disini terdapat banyak hewan langka yang memang bisa menarik penggunjung
untuk datang dan melihatnya.
“satwa yang paling langka
dan tidak orang ketahui bahwa itu langka itu adalah kura-kura leher panjang dan
kura-kura leher ular, kira kira ukuranya 20cm dan juga ada macau yang memang
sangat dilindungi disini” kata pak Sulhan
Dan pak Yayat sebagai pawang Gajah dikebun
Binatang bandung ini menghimbau masyarakat untuk tidak terlalu berdekatan denga
hewan disana.
“jangan terlalu
berdekatan dengan hewan, Namanya juga Binatang liar, kadang-kadang sifat mereka
kan berubah-ubah kadang ga mood”, kata pak Yayat.
Indah sebagai pengunjung disana , datang
dengan keluarganya dan mengatakan ia bisa tertarik datang ke kebun Binatang ini
karena untuk mengedukasi anaknya
“kami kan ada anak kecil
ya kak sekalian mengenalkan kepada dia, biasanya dia kan liatnya lewat gambar
aja, jadinya pengen kaya mengedukasi dan lihat secara langsung juga, juga
setelah saya kesini itu mungkin jadi banyak yang beda yah, bangunan yang sudah
bagus, hewan yang sudah bertambah banyak”, Kata indah.
Tertarik melihat satwa-satwa yang langka dan
unik? Bisa sekali datang ke Kebun Binatang Bandung Jl. Kebun Binatang No.6, Lb.
Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40132, Selamat
berakhir Pekan.
Keyword : kebun binatang bandung
Nama : Nazwa Salsabila
Nim : 012223136
Komentar
Posting Komentar